Resep Lumpia Coklat
Dilihat - 4853 kali
Resep Lumpia Coklat
Resep Lumpia Coklat sesungguhnya sangat mudah lho untuk dibuat sendiri dirumah. Selain coklat lumpia didalamnya bisa dipadukan dengan apapun dari yang manis hingga rasda gurih. Penasaran dengan resepnya? Yuk intip resepnya disini! - Resep Lumpia Coklat
Bahan-Bahan
- - Kulit lumpia
- - Pisang Raja yang sudah matang, potong-potong
- - Meises cokelat
- - Keju milky soft, diparut
- - Putih telur secukupnya sebagai perekat
Cara Masak
- - Ambil kulit lumpia
- - Isi dengan pisang yang sudah dipotong-potong
- - Taburi meises dan keju parut
- - Lipat, gulung, lem pinggirnya dengan putih telur
- - Siap digoreng
- - Angkat lumpia setelah garing dan berubah warna, tiriskan
- - Sajikan hangat