Resep Kangkung Belacan

Resep Kangkung Belacan

Belacan adalah sebutan terasi untuk masyarakat Melayu. Aroma dan rasa khas rebon ini akan meningkatkan kelezatan masakan. Salah satunya adalah tumis kangkung belacan.Penasaran dengan cara buatnya? Yuk intip resepnya disini! - Resep Kangkung Belacan

Bahan-Bahan

  • - 2 ikat kangkung, siangi
  • - Garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya
  • - 80 ml air
  • Bumbu ulek:
  • - Secukupnya rawit
  • - Secukupnya cabai merah keriting
  • - 2 butir bawang putih
  • - 6 butir bawang merah
  • - 1 sdt terasi
  • - 1 sdm ebi
  • - 1/2 buah tomat

Cara Masak

  • - Tumis bumbu ulek sampai matang. Tambahkan air
  • - Bumbui dengan garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk merata
  • - Test dan koreksi rasa
  • - Tambahkan kangkung. Aduk cepat
  • - Tutup dengan tutup panci sekitar 30 detik. Lalu Aduk sebentar. Angkat dan sajikan selagi hangat. Masaknya pakai api besar
  • - Sajikan.

Tags

Resep Hidangan Utama Lainnya

Resep Populer

  • Populer di Indonesia
  • Disajikan untuk 3 orang
  • Waktu Masak 25 menit

Resep Wajib Dicoba

Lihat semua