Bicara soal makanan sepertinya tidak ada habisnya untuk dibahas. Makanan merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Bagi mereka yang memiliki tugas menyiapkan makanan untuk orang-orang tersayang, pasti pernah merasakan bingung harus membuat masakan apa. Kadang merasa bosan membuat masakan yang itu-itu saja. Kadang rasanya ingin mencoba membuat menu baru, tapi bingung harus buat apa. Belum lagi bagi mereka yang tinggal sendiri di rantauan yang sering kali harus berhemat. Jadi membuat masakan harus menyesuaikan dengan budget bulanan.
Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki banyak menu masakan khas nusantara. Masakan khas Indonesia terkenal dengan pengolahan yang beragam, bahan dasar yang unik, hingga cita rasa yang luar biasa. Dulu, mungkin untuk mencari referensi masakan harus mencari melalui buku aneka menu masakan. Atau, mencari resep keluarga yang diwariskan turun temurun. Bisa dibayangkan bagaimana effort yang dibutuhkan untuk mencari ide masakan. Kalau sedang banyak waktu luang sih tidak begitu masalah. Tetapi kalau sedang banyak kegiatan dan punya waktu sedikit, lumayan repot juga untuk mencari ide baru masakan.
Tapi di zaman yang serba canggih seperti sekarang ini, kalian yang hobi masak sudah tidak perlu khawatir lagi jika ingin mencari ide menu masakan baru. Karena sekarang berbagai ide masakan baru sudah bisa ditemukan secara online. Salah satunya adalah di Reseppedia.com!
Apa itu Reseppedia.com?
Reseppedia (Reseppedia.com) adalah platform online yang menyediakan berbagai kumpulan resep masakan lengkap dan tempat berbagi resep masakan. Mulai dari masakan khas Nusantara hingga masakan yang go internasional. Bagi kalian yang gemar masak, akan sangat mudah menemukan ide menu masakan baru hanya dengan mengunjungi situs Reseppedia.com. Resep menu masakan yang tersedia di Reseppedia pun sangat beraneka ragam. Mulai dari resep ayam, resep daging, resep sayur, resep sambal hingga resep menu masakan ringan seperti kue atau menu sarapan lainnya. Selain sebagai platform untuk menemukan resep menu masakan baru, Reseppedia juga menjadi platform untuk berbagi resep menu masakan.
Jadi bagi kalian yang memang gemar bereksperimen membuat masakan baru, kalian bisa membagi ilmu masak kalian melalui situs Reseppedia. Karena semakin banyak berbagi ilmu, semakin banyak juga ilmu baru yang di dapat akibat dari sharing informasi. Lalu bagaimana caranya berbagi resep masakan di Reseppedia? Gampang banget! Kalian bisa mulai dengan bergabung sebagai member Reseppedia. Untuk dapat mendaftar sebagai member, kalian bisa klik pada link ini. Setelah terdaftar sebagai member Reseppedia, kalian dapat mengunggah resep masakan dengan log in akun Reseppedia kalian pada link ini.
Mengunggah Resep Masakan di Reseppedia
Untuk mengunggah resep masakan di Reseppedia sangatlah mudah! Setelah kalian log in akun Reseppedia kalian, silahkan isi form yang disediakan. Setelah form terisi lengkap, tinggal melanjutkan dengan mengikuti langkah-langkah sesuai petunjuk. Setelah semua selesai dan resep sudah terunggah di situs Reseppedia, semua pengunjung platform Reseppedia bisa melihat resep masakanmu deh! Keren bukan?
Nah resep masakan yang bisa kalian unggah sangat beragam! Mulai dari resep ayam seperti ayam panggang, ayam bakar, ayam kecap, ayam goreng, ayam geprek, dan masakan lainnya yang berbahan dasar ayam. Kemudian kalian juga bisa mengunggah masakan dengan bahan dasar daging, mulai dari daging sapi, kambing dan lain-lain yang bisa diolah untuk menjadi masakan yang menggugah selera. Mungkin bagi kalian yang vegetarian dan punya banyak ide masakan untuk dibagikan, kalian juga bisa mengunggah resep masakan berbahan dasar sayuran. Atau mungkin kalian suka bereksperimen yang ringan-ringan saja seperti kue dan cemilan lainnya? Bisa banget diunggah di Reseppedia! Karena Reseppedia menerima segala jenis masakan untuk dibagikan bersama!
Bagaimana? Tertarik untuk bergabung bersama Reseppedia? Yuk daftarkan diri kamu sekarang juga dan mulai lah berbagi resep masakanmu sekarang! Diabawah adalah beberapa Kategori Resep Masakan yang ada di Reseppedia
Resep Ayam
Kumpulan Resep Ayam Enak dan Sederhana. Ayam merupakan salah satu makanan yang paling diminati di kebanyakan daerah di Indonesia. Banyak sekali makanan khas daerah berbahan dasar ayam. Selain mudah untuk diolah harga daging ayam juga dapat dijangkau oleh semua kalangan masyarakat. Itulah sebabnya ayam menjadi salah satu bahan masakan favorit. Resep ayam juga dapat dipadukan dengan berbagai bumbu masakan. Dari mulai Resep Ayam Bakar, Resep Ayam Kecap, Resep Ayam Suwir, Resep Ayam Goreng, Resep Ayam Teriyaki dan aneka resep lainnya sangat diminati. Apalgi jika membicarakan resep ini, tidak lupa juga dengan ayam pedas manis yang pastinya membuat perut lapar hanya dengan melihat foto atau mencium baunya. Mau masak ayam untuk hari ini? Klik disini untuk melihat Aneka Resep Ayam
Resep Daging
Kumpulan Resep Daging Enak dan Sederhana. Masak dengan olahan daging memang gampang-gampang susah terutama agar tekstur dagingnya empuk dan bumbumnya meresap pada daging. Yuk temukan resep daging yang enak dan sederhana agar makan bersama keluarga lebih berkesan. Mau masak Daging untuk hari ini? Dapatkan aneka resep Daging yang mudah untuk dimasak sehari hari di rumah disini.
Resep Sayuran
Kumpulan Resep Sayuran Sehat, Enak dan Sederhana. Tanggal tua pasrah untuk makan alakadarnya tanpa mempertimbangkan kesehatan? Lupakan! Ada kok beberapa kreasi resep makanan sehat, murah, dan enak yang bisa Anda coba di dapur. Masak sayuran sehat salah satunya. Banyak jenis masakan yang bisa di padu padamkan dengan sayur-sayuran yang tentunya sehat. Mau masak Sayuran untuk hari ini? Dapatkan aneka resep Sayuran yang mudah untuk dimasak sehari hari di rumah disini.
Resep Kue
Kumpulan Resep Kue Enak dan Sederhana. Kue merupakan salah satu cemilan wajib yang ada di rumah ketika moment liburan terutama untuk anak-anak. Kue bisa di buat di rumah dengan rasa yang tetap enak dan mudah di buat. Kue asin ataupun yang manis sesuai selera bisa jadi alternatifnya. Mau buat kue sendiri di rumah? Dapatkan resep-resep kue yang enak dan sederhana disini.
Resep Sambal
Indonesia itu bisa dibilang surganya kuliner dan punya banyak banget makanan tradisional yang kelezatannya pun sudah diakui dunia. Ya, sambal adalah salah satunya. Dari Sabang sampai Merauke terdapat berabgai aneka sambal. Dari yang pedas hingga yang super pedas ada di nusantara kita ini. Dapatkan kumpulan resep sambal yang enak dan sederhana untuk disajikan di rumah disini
Resep Sarapan
Kumpulan Resep Sarapan Enak dan Sederhana. Salah satu manfaat sarapan pagi adalah sebagai sumber energi saat aktivitas akan di mulai. Menu sarapan yang enak dan sederhana juga bisa di buat di rumah lho dengan bahan-bahan yang sederhana. Mau masak Sarapan untuk hari ini? Dapatkan aneka resep Sarapan yang mudah untuk dimasak sehari hari di rumah disini.
Resep Soto
Selain beberapa makanan diatas, di Indonesia masyarakatnya juga sangat menggemari soto. Ragam resep soto tersebar mulai dari Sabang sampai Merauke. Beberapa resep favorit ini memang sudah turun temurun dari nenek moyang. Cita rasa yang khas menjadikan soto makanan yang selalu dinanti. Soto ayam ada berbagai macam jenisnya, ada soto ayam lamongan, soto ayam surabaya, soto ayam betawi dan masih banyak lagi. Nah, jika bingung mau masak apa hari ini? Yuk lihat berbagai macam resep soto untuk dimasak sehari hari di rumah. Klik disini ya